SURVEY KEPUASAN STIKes Husada Borneo tahun 2022
Survey Kepuasaan meliputi Layanan mahasiswa, layanan kepegawaian, layanan pengelolaan keuangan, sarana dan prasarana, Layanan dan pelaksanaan proses pendidikan, layanan dan pelaksanaan penelitian, layanan dan pelaksanaan PKM, kepuasan pengguna lulusan terhadap kinerja lulusan dan kepuasan mitra kerjasama
1) Layanan kemahasiswaan
Gambar K2.1 Rata-rata Kepuasan Layanan Kemahasiswaan Prodi Gizi Tahun 2022
Dari gambar K2.1 menunjukkan bahwa sistem untuk mengukur kepuasan mahasiswa terhadap layanan kemahasiswaan di STIKes Husada Borneo menggunakan instrumen berupa kuesioner yang diisi melalui google form yang memuat tentang: 1) aspek pembinaan dan pengembangan minat dan bakat; 2) aspek peningkatan kesejahteraan; 3) aspek penyuluhan karir dan bimbingan kewirausahaan. Evaluasi kepuasan pengguna ini menunjukkan bahwa sebagian besar pengguna memberikan jawaban ”sangat puas” terhadap layanan kemahasiswaan yaitu sebesar 46%, puas sebesar 43%, cukup puas sebesar 6% dan kurang puas sebesar 5%.
2) Kepuasan dosen dan tenaga kependidikan terhadap layanan kepegawaian
Gambar K2.2 Rata-rata Kepuasan Dosen dan Tenaga Kependidikan terhadap Layanan Kepegawaian
Dari gambar K2.2 menunjukkan sistem untuk mengukur kepuasan Dosen dan Tenaga Kependidikan di STIKes Husada Borneo menggunakan instrumen berupa kuesioner yang diisi melalui Google Form yang memuat aspek tentang: 1) aspek pembinaan dan pengembangan karyawan, 2) aspek rekrutmen karyawan, 3) aspek peningkatan kesejahteraan. Evaluasi kepuasan pengguna ini menunjukkan bahwa sebagian besar pengguna memberikan jawaban “puas” terhadap layanan yang diberikan kepada dosen dan tenaga kependidikan yaitu sebesar 63,79% pada TS. Berdasarkan hasil survey kepuasan tersebut, STIKes Husada Borneo terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada dosen dan tenaga kependidikan.
3) Layanan pengelolaan keuangan, sarana dan prasarana
Gambar K2.3 Rata-rata Kepuasan Pengelolaan Keuangan, Sarana dan Prasarana
Dari gambar K2.3 menunjukkan hasil survei kepuasan terhadap dosen mengenai pendapat mereka tentang Pengalokasian keuangan untuk kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Dari hasil survei yang dilakukan pada 32 responden didapat 8 responden memberikan nilai sangat puas, 21 responden memberikan nilai puas dan 3 responden memberikan nilai kurang puas.
4) Layanan dan pelaksanaan proses pendidikan
Gambar K2.4 Rata-rata Layanan dan Pelaksanaan Proses Pendidikan
Dari gambar K2.4 menunjukkan Layanan dan pelaksanaan proses pendidikan didapat sangat baik 52%, baik 47%, cukup 2% dan kurang 0%
5) Layanan dan pelaksanaan penelitian
Gambar K2.5 Rata-rata Kepuasan Pengguna (Peneliti) Dengan Kinerja UPPM
Dari gambar K2.5 menunjukkan menunjukkan bahwa tingkat kepuasan peneliti terhadap kinerja UPPM, dari 10 aspek pelayanan dan program kerja UPPM STIKes Husada Borneo diperoleh rata-rata sebesar 81% peneliti yang menyatakan puas dan 19% peneliti menyatakan cukup puas dengan kinerja UPPM.
6) Layanan dan pelaksanaan PKM
Gambar K2.6 Rata-rata Kepuasan Pengguna (Mitra) Dengan Kinerja UPPM
Dari gambar K2.6 menunjukkan survey kepuasan pengguna (mitra) diperoleh rata-rata sebesar 71% mitra menyatakan puas dan 28% mitra menyatakan cukup puas dengan kinerja UPPM.
7) Kepuasan pengguna lulusan terhadap kinerja lulusan
Gambar K2.7 Rata-rata Pengguna Lulusan Terhadap Kinerja Lulusan
Dari gambar K2.7 menunjukkan survey kepuasan pengguna lulusan terhadap kinerja lulus meliputi Keahlian berdasarkan bidang ilmu (profesionalisme), Bahasa Inggris, Penggunaan Teknologi Informasi, Komunikasi, Kerjasama tim dan kepemimpinan, Pengembangan diri didapat sangat baik sebesar 73%, baik sebesar 23%, cukup sebesar 4% dan kurang sebesar 0%.
8) Kepuasan mitra kerjasama
Gambar K2.8 Rata-rata Kepuasan Mitra Kerjasama STIKes Husada Borneo
Dari gambar K2.8 menunjukkan bahwa sistem untuk mengukur kepuasan mitra kerjasama di STIKes Husada Borneo menggunakan instrumen berupa kuesioner yang diisi melalui google form yang memuat tentang: 1) Pelaksanaan perjanjian terhadap manfaat yang diperoleh dengan instrumen yang meliputi kualitas, relevansi, produktivitas, keberlangsungan dan komunikasi, 2) Pelaksanaan perjanjian terhadap harapan yang diperoleh instrument meliputi kualitas, relevansi, produktivitas, keberlangsungan, dan komunikasi, 3) Naskah MoU/MoA/sejenisnya disusun dan ditulis dengan tepat dan sesuai degan masksud, tujuan dan sasaran istitusi/instansi, 4) terlaksanannya kerja sama kemitraan, STIKes Husada Borneo menjamin keberlanjutan kerjasama dengan monitoring evaluasi dan melakukan pembaharuan kerjasama Berdasarkan hasil survei kepuasan tersebut menunjukkan kepuasan mitra dengan kategori puas sebesar 80%, cukup puas sebesar 15% dan kurang puas sebesar 5%.