Prospek Kerja Teknologi Bank Darah di Kalimantan Selatan
Prospek kerja bidang Teknologi Bank Darah terbilang cukup terbuka lebar di Indonesia. Ada sejumlah unit pelayanan kesehatan darah yang membutuhkannya dan tersebar di wilayah Indonesia. Terutama bagi lulusan D3 Teknologi Bank Darah.
Pelayanan darah menjadi salah satu bagian terpenting dalam manajemen bank darah. Akan tetapi, ketersediaan Program Studi Teknologi Bank Darah masih sedikit. Karena itulah, jika Anda berminat mengikuti studi pada Jurusan Teknologi Bank Darah di Kalimantan Selatan dengan jenjang D3, Anda dapat menempuhnya di STIKes Husada Borneo.
Dengan begitu, salah satu syarat sebagai tenaga kesehatan pelayanan darah dapat Anda penuhi. Lantas, bagaimana prospek kerja Teknologi Bank Darah ini? Artikel kali ini akan membahas hal tersebut secara ringkas. Pastikan Anda menyimaknya hingga akhir, ya.
Baca Juga: Pilihan Program Studi Terpopuler STIKes Kalimantan Selatan
Profil Lulusan
Sebelum mengetahui bagaimana prospek kerja bagi lulusan Teknologi Bank Darah, kita akan membahas terlebih dahulu profil lulusan pada jurusan ini. Bisa dikatakan hal ini merupakan kelebihan yang akan Anda terima setelah menempuh pendidikan hingga selesai.
Profil lulusan ini dapat diketahui sebagai tujuan dari hasil belajar selama masa perkuliahan. Meliputi keahlian, pengetahuan serta kemampuan tertentu di bidang pelayanan darah. Berikut profil lulusan Teknologi Bank Darah.
- Teknisi Pelayanan Darah, yaitu teknisi yang melakukan serangkaian kegiatan penyediaan darah.
- Penguji Mutu Produk Darah, yakni teknisi yang bekerja sesuai prosedur dan standar untuk melakukan pengujian mutu produk darah.
- Edukator Layanan Darah, merupakan teknisi komunikasi yang bertugas memberikan informasi dan edukasi di bidang pelayanan darah.
- Provider, teknisi berbasis web yang melakukan pengelolaan atau manajemen darah serta pendistribusian darah kepada pasien.
- Researcher, teknisi yang bekerja sebagai peneliti bidang Teknologi Bank Darah dan bertanggung jawab menyampaikan temuannya ke khalayak internasional sesuai prosedur penelitian ilmiah.
Prospek Kerja Teknologi Bank Darah
Prospek kerja yang bisa Anda pilih untuk berkarir sebagai tenaga kesehatan pelayanan darah ini di antaranya yakni dapat bekerja di Unit Donor Darah (UDD) PMI, Unit Transfusi Darah di Rumah Sakit, Bank Darah Rumah Sakit (BDRS), dan sebagai peneliti di laboratorium milik pemerintah maupun swasta.
Itulah uraian singkat mengenai prospek kerja Teknologi Bank Darah. Berminat dengan profesi yang satu ini? STIKes Husada Borneo merupakan salah satu kampus Jurusan Bank Darah Kalimantan Selatan yang bisa Anda pilih.
Kunjungi laman Instagram @stikeshb untuk mengetahui informasi lengkap mengenai Prodi Teknologi Bank Darah.