Narasi Kegiatan Perkuliahan Umum : Mewujudkan Nutrisionist yang Berkompeten
Hari kamis 4 januari 2018 telah terlaksananya kegiatan perkuliahan umum dengan tema “Mewujudkan Nutrisionist yang berkompeten”.
Sebelum mulainya kegiatan perkuliahan umum di awali pada pukul 06.00 dilakukan persiapan konsumsi dari pengolahan, sampai pengemasan konsumsi untuk tamu dan peserta itu dilakukan oleh mahasiswa mahasiswi prodi S1 gizi stikes hb sendiri yang menghandel.
Acara ini dimulai pada pukul 09.00 bertempat di aula Stikes Husada Borneo Banjarbaru peserta kegiatan perkuliahan umum adalah mahasiswa mahasiswi prodi S1 gizi dari semester 1, 3, 5, 7, dan juga dihadiri alumni prodi S1 gizi dari angkatan 2008-2016. Selain itu juga dihadiri oleh ketua stkes HB beserta staff dan dosen.
Acara pertama diisi dengan sharing/berbagi pengalaman 3 orang perwakilan dari mahasiswi Prodi S1 gizi stikes husada borneo yang berangkat ke bandung tanggal 12-14 desember 2017 untuk mengikuti workshop sosialisasi penugasan khusus tenaga kesehatan yang dilakukan oleh kemenkes RI.
Pada pukul 10.00 dibukanya kegiatan perkuliahan umum oleh mc.acara pertama sambutan sekaligus membuka acara oleh Bapak Ns.Husin.,S.Kep.,MPH selaku ketua stikes HB.
Masuk ke acara inti perkuliahan umum di isi dengan narasumber ketua DPD PERSAGI kalimantan selatan ibu Hj. Netty,SKM.,M.Kes. Mamun beliau sedang berhalangan untuk hadir diwakilkan oleh Bapak Sajiman S.KM.,M.Gizi. selaku Ketua I DPD PERSAGI Kalimantan selatan untuk menyampaikan materi mewujudkan Nutrisionist yang berkompeten. Setelah selesai penyampaian materi dan dilanjutkan dengan sesi pertanyaan.
Selanjutnya pada pukul 12.00 penyampaian informasi terkait jadwal uji kompetensi tahun 2018 oleh ibu Nany Suryani.S.Gz.,M.Biomed. yang mana uji kompetensi ini dilakukan oleh mahasiswa dan mahasiswi yang akan lulus pada tahun 2018 uji kompetensi dilakukan sebelum wisuda diharapkan agar setelah lulus akan menjadi tenaga gizi yang berkompeten.
Uji kompetensi sendiri bertempat di Universitas yang ada pertama kali didaerahnya, berhubung Stikes Husada Borneo merupakan kampus satu satunya di Kalimantan yang mempunyai program S1 gizi maka tempat pelaksanaannya di kampus stikes husada borneo sendiri.pada pukul 12.10 acara selesai dan ditutup dengan berfoto bersama.
Tag:S1 Gizi