Dosen Ilmu Gizi di Stikes Husada Borneo Berikan Tips Ibu Hamil Ingin Tetap Berpuasa
Nany Suryani SGz MBiomed Dosen Ilmu Gizi di Stikes Husada Borneo, Kalimantan Selatan, mengatakan, terdapat beberapa tips puasa bagi ibu hamil yang tetap ingin menjalankannnya.
Salah satu contohnya menu ibu hamil saat berpuasa, takjil berupa air putih hangat, kurma tiga biji dan sup buah.
Untuk menu makan malam dan makan sahur sebagai berikut :
Makan malam : nasi putih/merah, pepes ikan kembung, tempe goreng, sayur asam. Malam sebelum tidur; susu satungelas dan pisang ambon satu biji.
Menu sahur : nasi putih/merah, ayam suwir bumbu kuning, cah buncis jagung muda, buah jeruk.
Tips pemenuhan air putih : segelas air hangat saat berbuka, segelas setelah makan kurma, segelas setelah makan malam, segelas sebelum sholat Isya dan tarawih, segelas air hangat sebelum makan sahur dan segelas setelah makan sahur.
Perubahan pola makan bisa menyebabkan ibu hamil mengalami gejala penyakit tertentu. Pada kondisi normal ibu hamil dapat mengatasinya dengan mengonsumsi air dan makanan sehat lainnya. Tetapi ketika ibu hamil menjalankan ibadah puasa tentu makanan yang dikonsumsi terbatas. Sehingga jika sudah ada gejala yang membuat tubuh tidak nyaman atau muncul gejala penyakit tertenru baiknya ibu hamil membatalkan puasanya demi menjaga kesehatan fisik dan janinnya.
Artikel ini dikutip dari artikel berjudul Ibu Hamil Ingin Tetap Berpuasa, Dosen Ilmu Gizi di Stikes Husada Borneo Berikan Tips Ini yang dipublikasikan di website banjarmasin.tribunnews.com, pada Rabu, 20 Maret 2024.