Cegah Masalah Gizi Palangkaraya dengan Makanan Sehat
Setiap daerah punya risiko masalah gizi seperti kurang gizi, lebih gizi atau stunting, termasuk daerah Palangkaraya Kalimantan Tengah. Disinyalir dari artikel palangkaraya.go.id, pemerintah berkomitmen untuk lebih serius terhadap permasalahan gizi Palangkaraya. Untuk itu, pemerintah mempunyai target menurunkan angka stunting hingga 14% pada tahun 2024.
Upaya yang dilakukan pemerintah fokus pada peningkatan kualitas gizi dan kesehatan terutama pada anak dan ibu hamil. Upaya pemerintah berupa penyuluhan dan dukungan pangan sangat berarti. Selain itu, sebagai masyarakat kita juga perlu melakukan beberapa upaya dalam meningkatkan kualitas gizi Palangkaraya.
1. Variasikan Jenis Makanan Begizi
Usahakan untuk memberikan variasi makanan agar terutama anak tidak malas makan dan kebutuhan gizinya terpenuhi dengan baik.
2. Penuhi Kebutuhan Energi Harian
Makanan yang mengandung protein dan karbohidrat dapat menjadi sumber energi, sehingga aktivitas berjalan dengan baik.
3. Batasi Konsumsi Makanan Tinggi Lemak
Makanan tinggi lemak yang berlebihan kurang baik untuk kesehatan dan dapat meningkatkan risiko penyakit, seperti obesitas dan penyumbatan pembuluh darah.
4. Gunakan Garam Beryodium
Garam beryodium seringkali disebut dalam menyuluhan gizi Palangkaraya. Yodium adalah zat gizi yang mendukung pertumbuhan otak dan fisik dengan meningkatkan fungsi tiroid.
5. Berikan ASI untuk Bayi Hingga Usia 2 Tahun
Penting bagi ibu hamil untuk memenuhi kebutuhan gizi. Hal ini supaya ibu dapat memberi ASI kepada anak dengan tahapan ASI ekslusif selama 6 bulan dan ASI lanjutan hingga usia 2 tahun. ASI adalah sumber nutrisi terbaik untuk bayi.
Selain 5 hal yang telah disebutkan, menjaga kualitas gizi Palangkaraya yang terpenting adalah menjalani pola hidup sehat.
Upaya lainnya untuk mendukung pola hidup sehat meliputi:
- Membiasakan untuk Sarapan dan Makan Teratur
- Konsumsi Makanan Sumber Zat Besi
- Minum Cukup Air Putih
- Rutin Olahraga
- Hindari Minuman Beralkohol
Anda pun dapat turut aktif dalam mengatasi permasalahan gizi Palangkaraya. Salah satu caranya dengan berkuliah di jurusan S1 Gizi. STIKes Husada Borneo dapat menjadi kampus pilihan untuk Anda yang tinggal di Palangkaraya. Terdapat dua program studi yaitu S1 Gizi dan DIII Perekam Informasi Kesehatan.