Resep Soto Banjar, Kuliner Khas dari Kalimantan Selatan!
Anda dapat membuat resep Soto Banjar untuk makanan keluarga di rumah. Soto banjar merupakan salah satu jenis soto khas masyarakat Banjar Kalimantan Selatan. Soto jenis ini terkenal dengan ciri khas aromanya yang pedas.
Kuah Soto Banjar juga ditandai dengan tampilannya yang keruh jika dicampur dengan susu kental manis atau telur. Selain itu, penambahan wortel pada soto banjar menjadi faktor pembeda soto daerah lain.
Resep Soto Banjar
Nama soto Banjar diambil dari nama suku mayoritas yang mendiami wilayah Kalimantan Selatan, yaitu suku Banjar. Keaslian dari soto Banjar ini terletak pada aroma-aroma rempah khas kuliner Kalimantan.
Bahan-Bahan
- 1 ekor ayam kampung, bisa dipotong menjadi 4 atau beberapa bagian
- 1 ½ liter air yang digunakan untuk merebus ayam
- Bumbu Halus
- 7 siung bawang putih, diiris tipis lalu digoreng
- 15 siung bawang merah
- 4 cm jahe
- ½ sdt pala bubuk
- 1 sdt merica bubuk
- 3 butir kemiri yang sudah disangrai
- 2 butir pekak
- 2 butir cengkeh
- 3 butir kapulaga
- 3 cm kayu manis
- 2 sdm minyak untuk menumis
- 200 ml air
Bahan Pelengkap
- 125 gram soun yang sudah direndam dengan air
- 4 buah ketupat, dipotong-potong
- 2 butir telur ayam yang sudah direbus dan dibelah dua
- 4 buah perkedel
- 2 batang daun seledri, iris tipis
- 2 tangkai daun bawang yang sudah dipotong
- 1 buah jeruk nipis yang sudah dipotong
- Garam dan gula pasir, secukupnya
- Bawang goreng, secukupnya
- Kaldu bubuk, secukupnya
- Sambal, secukupnya
Cara membuat:
- Siapkan panci dan panaskan air. Lalu, masukkan ayam yang sudah bersih dan dipotong beberapa bagian ke dalamnya.
- Rebus sampai ayam terasa empuk.
- Haluskan bumbu-bumbu dengan air. Lalu, tumis bumbu halus, pekak, kayumanis, cengkih, dan kapulaga menggunakan minyak sampai harum.
- Setelah aroma harum, masukkan bumbu halus ke dalam air rebusan ayam. Aduk sampai merata. Panaskan sampai mendidih.
- Masukkan garam, gula pasir, dan kaldu bubuk secukupnya sesuai selera ke dalam air rebusan ayam. Kemudian, cek rasanya.
- Angkat ayam yang sudah empuk kemudian suir-suir. Lalu, sisihkan ayam.
- Di dalam mangkuk, tata ketupat, soun, perkedel, telur ayam, dan suwiran dada ayam.
- Siram dengan kuah soto dan taburkan dengan bawang goreng dan beri sambal.
- Jangan lupa beri sedikit perasan jeruk nipis agar lebih segar.
- Soto Banjar siap disajikan untuk keluarga.
Itulah resep Soto Banjar yang biasa Anda coba di rumah. Anda dapat mengunjungi website resmi dan Instagram STIKes Husada Borneo untuk mendapatkan informasi seputaran kuliah dan kesehatan lainnya.
STIKes Husada Borneo menyelenggarakan prodi ilmu Gizi Kalsel. Program studi Ilmu Gizi ini sangat bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari dan perjalanan karier Anda.